PADANG LAWAS, HARIAN TABAGSEL.com– Pemerintah Kabupaten Padang Lawas merespon baik program pemutihan pajak kenderaan oleh Pemprov Sumut. Bekerja sama dengan UPT Samsat Sibuhuan, Padang Lawas, apel kenderaan dinas yang terindikasi belum bayar pajak pun digelar, di Pelataran Gelanggang Olahraga (GOR) Padang Lawas sejak Rabu-Jumat (18-20/10).
Kepada Harian Tabagsel, Kepala UPT Samsat Sibuhuan, Aminah Siregar mengatakan program ini tentunya kesempatan baik untuk pemerintah daerah. Tak terkecuali Pemkab Padang Lawas.
Ratusan kenderaan mulai dari Roda 2, 3, 4, hingga roda 6 aset pemda palas turut dicek kelengkapannya. Pelayanan langsung berupa Satu Unit Mobil Samsat Keliling juga diterjunkan pada apel kenderaan dinas selama Tiga hari ini.
Belum diketahui pasti berapa kenderaan yang terindikasi belum bayar pajak. Hanya saja masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dianjurkan merespon. Dan mendatangkan kenderaan serta kelengkapan surat.
Kerja sama ini juga turut melibatkan Bidang Aset Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), Inspektorat.
“Apel ini berlangsung Tiga hari, sampai Jumat. Mobil Samsat keliling kita standby kan. Untuk itu, Ayo kesini,” kata Aminah Siregar. (tan)