PADANGSIDIMPUAN, hariantabagsel.com– Wali Kota Padangsidimpuan, Letnan Dalimunthe menghadiri dan membuka secara resmi Jumbara Palang Merah Remaja I Kota Padangsidimpuan tahun 2025, Jum’at (24/10/2025).
Pembukaan Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan tahun 2025 yang diikuti sebanyak 683 Kontingen ini berlangsung di BUMDES Pudun Jae, Kecamatan Padangsidimpuan Batunadua, Kota Padangsidimpuan, Provinsi Sumatera Utara.
Pembukaan Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan ini juga dihadiri Plt. Ketua PMI Kota Padangsidimpuan yang juga perwakilan PMI Provinsi Sumatera Utara, Novan Efendi Siregar, Forkopimda, Forkopimcam, Keluarga besar PMI Kota Padangsidimpuan, Pimpinan OPD Kota Padangsidimpuan, Pengurus PMI Kecamatan, Kwarcab Pramuka, Kepala sekolah, Kacabdis, Kades Pudun Jae, Ketua dan pengurus JMSI, Pimpinan Telkomsel dan BPJS Ketenagakerjaan selaku sponsor.
Wali Kota Padangsidimpuan Letnan Dalimunthe pada kesempatan tersebut mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada pengurus PMI Kota Padangsidimpuan atas terlaksananya Jumbara PMR I di Kota Padangsidimpuan ini.
“Terimakasih dan apresiasi penuh dari Pemerintah Kota Padangsidimpuan kepada jajaran pengurus PMI Kota Padangsidimpuan atas terlaksananya Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan,” ujar Letnan Dalimunthe mengawali sambutannya.
“Kita juga harus berikan tepuk tangan kepada Bapak Novan Efendi Siregar sebagai ketua PMI Kota Padangsidimpuan dan jajarannya, karena dibawah kepemimpinan Bapak Novan Efendi Siregar lah Jumbara PMR bisa terlaksana sejak berdirinya Kota Padangsidimpuan ini,” tambahnya.
“Dengan usia ke 24 Pemerintah Kota Padangsidimpuan, baru ini bisa terlaksana Jumbara PMR tingkat Kota Padangsidimpuan dan ini terbukti setelah Bapak Novan Efendi Siregar memimpin PMI Kota Padangsidimpuan,” imbuh Letnan Dalimunthe.
“Dan kita juga berharap dengan adanya Jumbara PMR ini akan meningkatkan keterampilan, gagasan, wawasan dan disiplin anak-anak kami para kontingen untuk nilai jual nantinya,” sambung Letnan Dalimunthe.
Sementara Plt. Ketua PMI Kota Padangsidimpuan Novan Efendi Siregar mengungkapkan terimakasih kepada Wali Kota Padangsidimpuan, Forkopimda dan juga Kades Pudun Jae yang telah mendukung terlaksananya Jumbara PMR I di Kota Padangsidimpuan.
Dihadapan Forkopimda, Kontingen Jumbara PMR dan tamu undangan lainnya, Novan Efendi Siregar juga memperkenalkan dirinya sebagai Plt. Ketua PMI Kota Padangsidimpuan yang lahir dan dibesarkan di Kota Padangsidimpuan.
“Saya lahir di Kota Padangsidimpuan, menempuh pendidikan SD, SMP dan SMA di Kota Padangsidimpuan,” sebut Novan Efendi Siregar yang juga pengurus MPW Pemuda Pancasila Sumatera Utara iniĀ
Tidak lupa, Novan Efendi Siregar juga mengungkapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Padangsidimpuan atas fasilitas yang diberikan kepada PMI Kota Padangsidimpuan, karena kehadiran PMI Kota Padangsidimpuan akan mendukung Pemerintah Kota Padangsidimpuan yang lebih Mantap.
“Terimakasih kami juga dari pengurus PMI Kota Padangsidimpuan kepada Pemerintah Kota Padangsidimpuan yang sudah memberikan fasilitas berupa tempat, apalagi tempat tersebut sangat strategis dan berdampingan dengan RSUD Kota Padangsidimpuan yang tadinya merupakan aset dari Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan. Dan kita juga PMI Kota Padangsidimpuan akan mendukung Pemerintah Kota Padangsidimpuan untuk lebih Mantap kedepannya,’ papar Novan Efendi Siregar.
Diakhir sambutannya, Novan Efendi Siregar memberikan penyemangat kepada para kontingen Jumbara PMR agar nantinya jadi pendonor darah, karena dengan rutin jadi pendonor darah akan dapat bertemu langsung dengan Presiden RI.
“Kalau adek-adek bisa donor darah sampai 100 kali kita pastikan adek-adek sekalian bisa bertemu dengan Presiden RI,” cetus Novan Efendi Siregar.
Novan juga menyempatkan membacakan pantun diantaranya, “Kalau tidak karena tinta tidak akan ku tulis puisi, Kalau tidak karena cinta tidak akan kumpul kita di Desa Pudun Jae ini. Selanjutnya,”Biar orang menanam buluh, Kita tetap menanam padi, Biar orang menanam musuh, Kita tetap menanam budi,” yang disambut tepuk tangan meriah Forkopimda dan para kontingen Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan.
Acara Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan ini ditandai dengan foto bersama Forkopimda dengan pengurus PMI Kota Padangsidimpuan dan kontingen Jumbara PMR I Kota Padangsidimpuan tahun 2025. (Rahmat Efendi Nasution-HT)
