PADANGSIDIMPUAN, HARIAN TABAGSEL.com– Lantunan doa nan syahdu bawa harapan untuk kemenangan Pasangan Calon (Paslon) Walikota Padangsidimpuan, Dr Hapendi Harahap, SH, SpN, MH, dan Gempar Nauli Hamonangan Nasution, SSos, MSP, (Hapendi-Gempar), Sabtu (21/09/2024) malam.
Lantunan doa yang begitu syahdu yang bawa harapan untuk kemenangan Hapendi-Gempar ini, dibawakan Al Ustad Maulana Harahap, saat calon Wakil Walikota, Bang Gempar, menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 Hijriah di Gang Setia, Kelurahan Sitamiang, Kota Padangsidimpuan.
Dalam sambutannya, Bang Gempar mengatakan bahwa, peringatan Maulid Nabi ini merupakan media dakwah, agar insan manusia senantiasa bisa meneladani pribadi dan kehidupan Rasulullah SAW. Karena, Rasulullah SAW bukan sekadar tokoh sejarah saja.
“Akan tetapi, Baginda Nabi adalah sosok pembaharu yang memiliki pengaruh besar dalam menata kehidupan manusia menuju ke arah yang lebih baik,” ujar anak kandung dari mantan Walikota Padangsidimpuan dua periode, Drs H Zulkarnaen Nasution itu.
Mantan Staf ahli Wali Kota yang sudah mengabdi selama 20 tahun lebih jadi ASN ini juga mohon maaf, karena kehadirannya selain ingin silaturahmi, juga untuk meminta restu dan doa kepada masyarakat semua.
Sebab, kata Gempar, ia akan dampingi calon Walikota Padangsidimpuan, Bang Hapendi, untuk maju menata ‘Kota Salak’ ke arah yang lebih baik.
Oleh karenanya, ia berharap kepada segenap masyarakat, untuk dapat merestui dan memenangkan Paslon Hapendi-Gempar di Pilkada Kota Padangsidimpuan mendatang.
“Semoga momentum Maulid ini, menambah kecintaan kita terhadap nabi Muhammad SAW. Dan semoga, kita semua dapat bertemu dengan nabi Muhammad SAW dan berkumpul dengannya di syurga kelak,” harap Bang Gempar.
Bantuan untuk Pengajian
Sebelumnya, Bang Gempar bersama rombongan menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW di Lingkungan IV, Kampung Marancar, Kota Padangsidimpuan.
Di sana, Bang Gempar mengucapkan terimakasih ke segenap masyarakat yang telah memberinya kesempatan memberi kesempatan kepadanya memberi sambutan.
“Kami mewakili Bang Hapendi yang kebetulan berhalangan hadir untuk bersilaturahmi ke masyarakat Kampung Marancar. Di sini, kami juga membawa sedikit oleh-oleh (bantuan) ke Pengajian Miftahul Jannah. Kiranya, dapat diterima oleh-oleh kami ini,” ungkap Bang Gempar seraya serahkan bantuan.
Doakan Kemenangan Hapendi-Gempar
Sementara, Bendahara Pengajian Miftahul Jannah, Zainul Harahap, mendoakan Hapendi-Gempar agar mudah untuk mencapai keinginan menjadi Walikota dan Wakil Walikota Padangsidimpuan periode 2024-2029 kelak.
Ia juga mengucapkan ribuan terimakasih kepada Gempar karena berkenan hadir di Maulid Nabi tersebut.
“Saya mewakili jamaah turut mendoakan dan mendukung perjuangan ini. Semoga semua cita-cita Hapendi Harahap-Gempar di Pilkada nanti tercapai dan mendapat kemudahan,” cetusnya.
Serahkan Bantuan ke NNB
Sebagai informasi, mengawali kunjungannya, Bang Gempar hadir di peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Gang Afiat, Jalan Kenanga, Kota Padangsidimpuan. Di sana, Bang Gempar juga menyapa masyarakat yang menurutnya sudah tak asing.
Sebab, Bang Gempar berkisah, semasa ia kecil kerap bermain dan bercengkrama dengan warga di sekitar Gang Afiat tersebut. Sehingga baginya, masyarakat Gang Afiat bak keluarga sendiri. Sebelum beranjak, Bang Gempar turut menyerahkan bantuan ke Naposo Nauli Bulung (NNB) setempat.
Tampak hadir mendampingi Bang Gempar antara lain, Anggota DPRD dari PDI Perjuangan, Saripah Hanum Lubis.
Ketua Tim Pemenangan Hapendi-Gempar, Indar Sakti Tanjung. Ketua DPC Partai Demokrat Padangsidimpuan yang juga anggota DPRD , Abdul Rahman Harahap. (SMS)