PADANGSIDIMPUAN, HARIAN TABAGSEL.com– Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota nomor Urut 3, Dr. Hapendi Harahap, SH, SpN, MH dan Gempar Nauli Hamonangan Nasution, SSos, MSP terlihat hadir dan mengikuti acara Peringatan Maulid Nabi Rasulullah SAW 1446 H di Masjid Al Rasyid tepatnya di Pal IV Maria Lingkungan II, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Kota Padangsidimpuan, Rabu (2/10) sore.
Kedatangan rombongan Paslon Nomor Urut 3 ini turut didampingi Parpol Pengusung diantaranya Ketua DPC Partai Demokrat, Abdul Rahman Harahap yang juga anggota DPRD Kota Padangsidimpuan dan lainnya.
Calon Walikota Nomor urut 3, Dr. Hapendi Harahap dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur atas undangan yang diberikan kepada mereka.
Dirinya juga tidak bosan-bosannya meminta izin dan doa restu agar diberikan amanah dan kepercayaan memimpin Kota Padangsidimpuan.
“Dengan niat yang tulus untuk membawa Kota Padangsidimpuan menjadi lebih baik. Maradu tu sude koum sisolkot mangido restu hami, anso terwujud niat baik nami untuk Sidimpuan lebih baik,” ucap Hapendi meminta restu.
Sementara Calon Wakil Walikota nomor urut 3, Gempar Nauli Hamonangan Nasution Gempar Nasution pada kesempatan itu menceritakan tentang dirinya yang merupakan anak ketiga dari 4 bersaudara anak dari mantan Walikota Padangsidimpuan pertama, Zulkarnaen Nasution atau kala itu lebih populer dikenal dengan sebutan Kajol.
Gempar menjelaskan bahwa istrinya adalah dr Irma Suluwanti Harahap yang merupakan putri mantan Bupati Padang Lawas Utara, Bachrum Harahap dan juga istrinya adalah kakak dari mantan Bupati Padang Lawas Utara yang saat ini menjadi Anggota DPRRI, Andar Amin Harahap.
Dikatakannya dirinya sudah mengabdi kepada negara sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) selama lebih dari 20 tahun. Dengan modal ini dirinya ingin lebih luas lagi memberikan kontribusi membangun Kota Padangsidimpuan dan memberikan manfaat yang lebih luas untuk masyarakat dengan mencalonkan diri sebagai Wakil Walikota berpasangan dengan Hapendi Harahap sebagai Walikota.
Keyakinannya untuk maju bahkan mengorbankan statusnya sebagai ASN dengan jenjang karir yang sangat terbuka ditambah usia yang masih sangat muda adalah karena dirinya menilai sosok Hapendi Harahap adalah sosok yang saat ini sangat dibutuhkan Kota Padangsidimpuan untuk menjadi semakin baik di masa depan.
“Beliau punya pengalaman luas, sosok yang berhasil di Jakarta. Punya koneksi dan jaringan di pemerintahan pusat seperti kementerian, BUMN bahkan punya jaringan dengan dunia usaha atau investor dari luar negeri. Makanya saya yakin kolaborasi kami ini bisa membangun Kota Padangsidimpuan menjadi semakin baik,” katanya.
Diulangnya lagi mereka memohon doa restu dan didoakan serta didukung sepenuhnya agar niat tulus memimpin Kota Padangsidimpuan menuju lebih baik terwujud.
“Doakan dan dukung kami agar niat baik kami bisa sama-sama kita wujudkan bersama untuk Padangsidimpuan lebih baik di masa depan,” pintanya. (PAP)